150 Peserta Ikuti Upacara Ziarah untuk Menghormati Jasa Pahlawan di Bima

Palibelo, 3 Oktober 2025 – Upacara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2025 berlangsung dengan khidmat pada hari Jum’at, 3 Oktober 2025 pukul 08.00 Wita. Bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Palibelo, Desa Belo, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima, acara ini mengusung tema “TNI Prima, TNI Rakyat Indonesia Maju” dan dipimpin langsung oleh Kasdim 1608/Bima Mayor Inf Asep Okinawa Muas.

Acara berlangsung dengan diikuti sekitar 150 peserta upacara, yang terdiri dari personil TNI, Polri, serta anggota Persit KCK Kodim 1608/Bima. Komandan upacara dipimpin oleh Kapten Inf Mustamin Hidayat, S. Sos., dan Pembantu Upacara oleh Kapten Inf Muhlis.

Pelibatan personil berasal dari berbagai satuan seperti Gabungan Perwira TNI-POLRI, Kodim 1608/Bima, Kompi A Yonif 742/SWY, Kompi Brimob Bima, Polres Kabupaten Bima, dan Persit KCK Kodim 1608/Bima.

Rangkaian upacara dimulai dengan masuknya komandan upacara dan persiapan pasukan. Dilanjutkan laporan perwira kepada inspektur upacara, penghormatan kepada arwah pahlawan dengan pasang sangkur, mengheningkan cipta yang dipimpin inspektur upacara, serta peletakan karangan bunga sebagai wujud penghormatan. Doa dipanjatkan oleh Serda Rifaid, diikuti penghormatan terakhir dan pelepasan sangkur.

Inspektur upacara kemudian melakukan tabur bunga yang turut diikuti oleh seluruh pasukan upacara. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar dan tertib, menegaskan penghormatan dan penghargaan yang mendalam kepada para pahlawan bangsa.

Kodim 1608/Bima turut menyiapkan sarana prasarana pendukung demi kelancaran upacara ini sebagai bagian dari penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan sekaligus sebagai momen memupuk semangat nasionalisme generasi muda untuk mencintai Tanah Air.

Upacara ini menjadi bukti nyata komitmen TNI bersama rakyat Indonesia dalam menjaga keutuhan dan kemajuan bangsa sesuai tema peringatan HUT ke-80 TNI tahun 2025.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *