74 Tahun Penerangan TNI AD: Sinergi dan Dedikasi di Era Digital

Gentra.co.id Bali  – Denpasar, 15 Januari 2025TNI AD – Kepala Penerangan Kodam IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, S.E., M.M., M.Hi., memimpin acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-74 Penerangan TNI Angkatan Darat di Media Center Pendam IX/Udayana, Denpasar.

Dalam sambutan tertulis Kadispenad Brigjen TNI Wahyu Yudhayana yang di bacakan Kapendam, di sampaikan apresiasi kepada insan Penerangan TNI AD atas kontribusi strategis mereka. Tema tahun ini, “Penerangan TNI Bekerja dengan Hati,” menekankan pentingnya empati, dedikasi, dan komunikasi berbasis kepercayaan dalam tugas-tugas mereka.

Selain itu Kadispenad menyoroti peran insan Penerangan sebagai “alutsista informasi” yang krusial di era digital. Ia juga memuji sinergi yang solid dengan media cetak, elektronik, dan online, yang terus mendukung tugas Penerangan TNI AD.

Momentum Refleksi dan Inovasi

Selain itu Kolonel Agung Udayana menegaskan, HUT ini menjadi momentum refleksi atas peran strategis Penerangan TNI. “Kami harus terus berada di garda terdepan, menyampaikan informasi akurat dan relevan demi mendukung tugas pokok TNI AD,” ujarnya.

Ia menambahkan, insan Penerangan di harapkan mampu bekerja dengan hati agar pesan-pesan yang di sampaikan tak hanya informatif, tetapi juga menyentuh hati masyarakat.

Rangkaian Peringatan

Selain itu Acara ini di ramaikan berbagai kegiatan, seperti ziarah rombongan, anjangsana, bantuan sosial kepada keluarga besar Pendam IX/Udayana,
serta syukuran sederhana bernuansa kekeluargaan. Seluruh personel Pendam dan rekan media hadir, mencerminkan semangat kebersamaan yang menjadi inti
dari HUT ke-74 ini.

Dengan tema dan semangat baru, insan Penerangan TNI AD berkomitmen untuk terus berkarya dan mendukung bangsa serta negara di tengah tantangan zaman.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *