Satgas Yonif RK 744/SYB Dampingi Masyarakat di Perbatasan Panen Kopi untuk Ekonomi yang Lebih Baik

Gentra News NTT – Dalam rangka membantu masyarakat agar mengalami pertumbuhan ekonomi, kali ini Satgas Yonif RK 744/SYB mendampingi

masyarakat panen kopi agar nantinya dapat di jual di pasar maupun kepada home industri yang bergerak di bidang produksi kopi di Desa Dua Besi, Kec. Nanaet Duabesi, Kab. Belu, NTT.

Demikian di sampaikan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB Letkol Inf Yudhi Yahya, S.H., dalam keterangan

tertulisnya di Mako Satgas, Belu, NTT (Selasa 08/08/2023)

“selama kita bertugas di sini, kita berupaya agar apapun bentuk kesulitan masyarakat sekitar perbatasan harapannya dapat terselesaikan

dan mendapat solusi yang baik, sebagaimana perintah Bapak Kasad kepada Kami sebelum berangkat tugas“ Ujarnya

di jelaskan Dansatgas, bahwa pendampingan panen kopi di wilayah Pos Nananoe tersebut merupakan program pendampingan kepada masyarakat

agar mereka dapat lebih cepat melakukan panen dan segera di distribusikan atau di jual ke pasar maupun ke tempat lain yang dapat memanfaatkan buah kopi menjadi kopi terbaik versi Atambua.

ia menambahkan, adapun tujuan daripada pendampingan ini harapannya supaya kopi yang di panen dapat lebih cepat terdistribusi

dan masyarakat mendapatkan hasil yang. dapat meningkatkan pendapatan ekonomi mereka.

“Harapannya dengan kehadiran kita, masyarakat merasa terbantu dan apa yang kita berikan dapat berguna bagi mereka di masa yang akan datang” tutupnya.

Pen Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif RK 744/SYB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *