Babinsa Melaksanakan Pemantauan dan Pendampingan Vaksinasi Rabies di Desa Binaaannya.

Gentra News NTT-SIKKA. Babinsa Desa Teka Iku Sertu Muhammad Nur melaksanakan pemantauan dan pendampingan petugas Vaksinasi Rabies di Desa Teka Iku, Kec. Kangae, Kab. Sikka, Minggu 10 September 2023.

Petugas Vaksinasi Rabies ini langsung dari Dinas Peternakan Kab. Sikka dan didampingi langsung oleh Babinsa Desa Teka Iku serta Bhabinkamtibmas Desa Teka Iku.

Pemantauan dan Pendampingan Vaksinasi ini untuk memastikan langsung jalannya vaksinasi pada hewan peliharaan(Anjing). Vaksin anti Rabies ini penting untuk menjaga kesehatan hewan peliharaan.

Babinsa Sertu Muhammad Nur juga memberikan himbauan pada masyarakat Desa binaannya yang mana apabila ada hewan peliharaan anjing yang belum di Vaksin agar dirapatkan hewannya ditempat vaksin, ia juga mengajak masyarakat untuk bekerja sama apabila ada indikasi Rabies untuk melaporkan kepadanya atau Babinkamtibmas agar dapat diambil langkah pertama. Ujar Babinsa.

Babinsa juga menambahkan bahwa tujuan Vaksinasi ini adalah upaya pemerintah Kabupaten Sikka untuk melawan Rabies serta dapat memberikan kenyamanan kepada masyarakat dalam melaksanakan aktifitas sehari hari. Ujar Babinsa Sertu Muhammad Nur.

Adapun hadir dalam kegiatan,
Kadistan Kab. Sikka berserta Staf, Tim dinas Peternakan Kab. Sikka
Kepala Desa Teka Iku,
Bhabinkamtibmas, Kadus Teka Iku serta Masyarakat Desa Teka Iku yang mengantri untuk Vaksin peliharaan.

(PENDIM 1603/SIKKA).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *