Babinsa Tanglad Himbau Warga Jaga Kamtibmas Dan Kebersihan Wilayah

Gentra News Bali-Klungkung,- Keamanan dan kondusifitas wilayah sejatinya bukan hanya menjadi tugas aparat keamanan semata, namun menjadi tanggung jawab semua pihak di wilayah.

Oleh karena itu warga juga memiliki peran penting dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah tetap kondusif.

Demikian himbauan yang disampaikan Sertu Gede Astawa babinsa desa Tanglad saat menggelar komunikasi sosial bersama warga di banjar Penyancangan, dusun Anta, desa Tanglad, kecamatan Nusa Penida, Jumat ( 22/09/23 ).

Disamping itu, pada kesempatan itu dirinya juga mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan wilayah dengan dimulai dari tiap-tiap perorangan maupun diperumahan masing-masing.

Bersih adalah pangkal kesehatan dan kebersihan suatu wilayah bisa menjadi salah satu indikator kesehatan masyarakat di wilayah tersebut, “terangnya.

Sementara itu, bapak I Wayan Budayana salah satu warga mengatakan bahwa kami akan selalu siap untuk bekerjasama bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam memantau Kamtibmas maupun menjaga kebersihan di wilayah.

Dirinya juga sangat mengapresiasi langkah dan upaya Babinsa yang selalu hadir di masyarakat dalam rangka meningkatkan Kamtibmas maupun kebersihan wilayahnya. Kapanpun itu kami selalu siap untuk berkontribusi, “imbuh pak Wayan.

Terpisah, Wadanramil 1610-04/Nusa Penida Kapten Inf Gede Putrayadnya menambahkan bahwa menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban serta kebersihan wilayah bukan hanya menjadi tugas dan tanggungjawab aparat keamanan saja.

Seluruh komponen harus memiliki kesadaran serta kepedulian terhadap wilayahnya, “jelasnya.

Pihaknya akan selalu hadir dan ada untuk masyarakat, namun kami tak bisa bekerja sendiri. Dukungan serta peran aktif seluruh pihak menjadi hal yang mutlak dan utama,”tegasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *