Gentra News Bali – Bangli, Pelda I Putu Budi Utama mewakili Danramil hadiri HUT SMPN 3 Susut ke-19 tahun di banjar susut kaja desa susut, Perayaan tahun ini dengan tema ” Satukan Langkah, Kreatifitas Tampa Batas, Untzk Generasi Cerdas Berbudaya ” yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi, para guru pendidik, staf, dan kepala sekolah SMPN 3 Susut dan dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan yang dipentaskan para siswa-siswi SMPN 3 Susut, yang sangat memukau tamu undangan. Senin , (29/4/2024)
Dalam kesempatan tersebut Pelda I Putu Budi Utama menyampaikan ucapan selamat kepada keluarga besar SMPN 3 Susut yang memperingati ulang tahun ke 19 tahun 2023 ini, semoga semakin berprestasi, semakin maju dan sukses di masa yang akan datang serta semoga bisa menjadi wadah untuk penerus-penerus bangsa menuntut ilmu.
Secara terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara S.H., M.I.P. berharap semoga SMPN 3 Susut bisa melahirkan anak-anak berprestasi yang bermoral, dan berbudi pekerti yang baik. Dandim juga berpesan kepada siswa siswi, sebagai generasi muda penerus bangsa agar menjauhi segala bentuk narkoba dan minuman keras serta hal-hal negatif, yang bisa merugikan dan merusak diri sendiri maupun orang lain.
“ Jangan bangga sampai disini, karena masih banyak yang perlu di tingkatkan prestasi-prestasi yang harus dicapai. Tingkatkan kedisiplinan tegakan aturan-aturan yang ada, sehingga mutu sekolah bisa tercapai,” tegasnya.
Rossa