Dampingi SL dan Pompaninasi, Babinsa Dukung Program Pemerintah

Gentra News NTT – KODIM 1605/BELU, Sertu Hendrianto Babinsa Desa Fatuketi Koramil 1605-02/Atapupu mendampingi PPL Pertanian memberikan sekolah lapangan kepada kelompok tani di Dusun Kalitin, Desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu NTT, Kamis (13/6/2024).

Sekolah lapangan kepada Kelompok Tani Sukabitoko Kalitin tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani yang tergabung dalam kelompok tani dalam mengolah lahan pertanian mereka dengan materi penyiapan lahan dan penyemaian bibit padi.

Babinsa Sertu Hendrianto mengatakan persiapan lahan adalah salah satu faktor penentu keberhasilan bagi petani karena persiapan lahan yang baik diharapkan dapat mendukung pertumbuhan dan produksi tanaman pertanian sesuai yang telah ditargetkan.

“Melalui sekolah lapangan ini petani dapat belajar banyak hal, tentunya hal ini sangat bagus untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas petani dalam mengolah lahan pertanian mereka” ucap Babinsa Hendrianto.

Usai mendampingi PPL dalam memberikan sekolah lapangan kepada kelompok tani, selanjutnya Babinsa Sertu Hendrianto mendampingi Kabid PSP Dinas Pertanian Kabupaten Belu melaksanakan pemasangan pompanisasi di wilayah itu.

Pompanisasi merupakan program Kementrian Pertanian RI untuk meningkatkan Indeks Pertanaman (IP) nasional. Sehingga diharapkan melalui program pompanisasi ini masa tanam yang awalnya satu kali setahun bisa menjadi dua sampai tiga kali tanam dalam setahun.

Oleh karena itu, Sertu Hendrianto mengatakan sebagai Babinsa di wilayah ini akan mendukung program pompanisasi untuk meningkatkan produktivitas lahan pertanian sehingga mampu mewujudkan swasembada dan juga ketahanan pangan nasional demi kesejahteraan petani.

“Banyak lahan persawahan di Desa Fatuketi ini tapi mayoritas merupakan sawah tadah hujan, dengan adanya program pompanisasi ini diharapkan petani dapat memperkuat perekonomian masyarakat petani menjadi lebih kuat dan produktif” pungkas Babinsa Hendrianto. PendimBelu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *