Karangasem Gentra.co.id Dalam rangka mencegah penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Babinsa 1623-05/Manggis Sertu I Ketut Sulastra mengikuti kegiatan Gerakan Serentak Pemberantasan Sarang Nyamuk (Gertak PSN) di Banjar Dinas Karanganyar, Desa Nyuhtebel Kec. Manggis, Kab. Karangasem pada Jumat (17/02/23)
Saat dikonfirmasi Babinsa Sertu I Ketut Sulastra mengatakan pelaksanaan kegiatan Gertak PSN ini melalui 3 M (Menguras bak penampungan, Menutup tempat-tempat penampungan air, dan Mendaur ulang barang-barang bekas) serta pemantauan jentik, jelasnya
Lebih lanjut dikatakan, kegiatan PSN ini untuk menurunkan jumlah tempat perindukan nyamuk di dalam maupun di luar rumah serta untuk meningkatkan pengetahuan dan peran serta masyarakat dalam upaya pengendalian Demam Berdarah, sambungnya.
Kegiatan dihadiri oleh Perbekel Desa Nyuhtebel beserta staf, Camat Manggis, Puskesmas Manggis ll, Koordinator Posyandu, Koordinator BKB, Bidan Desa, Kader Stunting, Pokja DBD, Staf Perpustakaan serta Mahasiswa KKN Universitas Udayana.
Sementara itu Danramil 1623-05/Manggis Kapten Caj I Nyoman Mangku saat dihubungi mengatakan, kegiatan Gertak PSN di wilayah Kec. Manggis merupakan upaya pemerintah untuk mencegah penyakit Deman Berdarah, kami sangat mendukung kegiatan ini dan kami sudah memerintahkan Babinsa untuk menghimbau masyarakat agar selalu melaksanakan 3 M, tutupnya.
Sumber Pendim

