Gentra News Bali – Seririt, Pemuda-pemudi pilihan Kecamatan Seririt kembali mengasah kemampuan baris-berbaris. Paskibra asal SMA N 1 Seririt menggelar latihan intensif di Lapangan Umum Seririt pada Kamis (8/8). Kegiatan ini melibatkan para pelatih dari Koramil, Polsek, dan Satpol PP Seririt.
Para calon pengibar bendera Kecamatan Seririt tak kenal lelah berlatih. Adapun materi yang dilatihkan antara lain latihan PBB di tempat dan berjalan, latihan formasi, latihan pengutan fisik serta latihan dan puncak dari latihan mereka adalah pengibaran dan penurunan bendera merah putih. Dengan latihan yang intensif ini, diharapkan mereka dapat menjalankan tugas dengan sempurna pada upacara peringatan HUT RI mendatang.
Para peserta Paskibra Kecamatan Seririt memiliki satu tujuan yang sama, yaitu mengibarkan bendera merah putih dengan sempurna pada upacara peringatan HUT RI. Salah satu peserta Paskibra mengungkapkan rasa bangganya dapat terpilih sebagai anggota paskibra dan bertekad untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa. Pelatih berharap, melalui latihan yang intensif ini, para peserta dapat tumbuh menjadi generasi muda yang berkarakter dan cinta tanah air.
Dengan semangat juang yang tinggi, para calon paskibra Kecamatan Seririt siap mengibarkan bendera merah putih pada peringatan HUT RI Ke-79 Tahun Semoga latihan yang intensif ini dapat membuahkan hasil yang maksimal dan mengharumkan nama Kecamatan Seririt.
Dalam kesempatan terpisah Danramil 1609-03/Seririt, Kapten Inf Putu Suratnya menyampaikan kepada seluruh masyarakat Kecamatan Seririt untuk menberikan dukungan kepada para calon paskibra Kecamatan Seririt dalam menjalankan tugasnya. Saksikan penampilan terbaik mereka pada upacara peringatan HUT Ke-79 Tahun RI. Tegasnya.
Rossa