Gentra News Bali – Babinsa Desa Tianyar Koramil 1623-08/Kubu Serda I Kadek Marsi membantu pemadaman kebakaran lahan yang berisi rumpun Bambu seluas sekitar 2 Hektar di Dsn. Eka Adnyana, Desa Tianyar, Kec. Kubu, Kabupaten Karangasem, pada Senin (26/08/24).
Babinsa Desa Tianyar Serda I Kadek Marsi saat dikonfirmasi mengatakan “kami bersama masyarakat setempat dan Dinas Damkar Karangasem bahu-membahu berusaha memadamkan api” jelasnya.
Sebanyak 3 unit mobil Damkar Karangasem membantu pemadaman di lokasi kebakaran, sekitar pukul 13.30 Wita api berhasil di padamkan, imbuhnya.
Lahan milik warga yang terbakar diduga disebabkan oleh puntung rokok yang di buang sembarangan sehingga menimbulkan kebakaran, tutupnya.
Rossa