Belu – Pos Lookeu melaksanakan karya bakti bantu masyarakat Desa Lookeu membangun rumah adat di Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu. Selasa (19/11/2024).
Danpos Lookeu Sertu Lalu Panji Satria Wirabhakti bersama anggotanya ikut serta membantu kegiatan karya bakti bersama masyarakat dengan sasaran pembangunan adalah pengerjaan bagian atap mulai dari pemasangan kayu sebagai dasar atap sampai dengan pemasangan kerangka atap rumah adat untuk dipasangkan alang-alang.
Toleransi Pos Lookeu melaksanakan karya bhakti bersama masyarakat mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, bahwa kehadiran Satgas TNI di tengah masyarakat memberikan dampak positif. Bapak Mikael Limas selaku tokoh pemuda Desa Lookeu mengucapkan, “terimakasih kepada anggota Satgas Yonif 741/GN Pos Lookeu yang sudah dengan sukarela membantu masyarakat dalam pembangunan rumah adat hari ini”, ungkapnya.
Danpos Lookeu Sertu Lalu Panji Wirabakti mengatakan, “Karya Bakti ini merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab kami sebagai Satgas TNI terhadap adat istiadat setempat dan kami yakinkan kepada masyarakat selama pelaksanaan tugas satu tahun kedepan kami akan selalu siap hadir untuk membantu kegiatan kemasyarakatan dan dengan bekerjasama seberat apapun suatu pekerjaan tentunya akan menjadi ringan”, ujarnya.
KERJA TUNTAS DI TAPAL BATAS
LAKSANAKAN TUGAS DENGAN TULUS DAN IKLAS
GARUDA BERHASIL
#TNIPRIMA #puspentni #tni_angkatan_darat #Infanteri #kodam_ix_udayana #korem163wirasatya #korem161wirasakti #yonif741gn #atambua #protokol_belu #beluupdate #ceritamiliter_kompastv #kompastv

