Tingkatkan Sinergitas, Babinsa Labuan Alas Pimpin Apel Pagi Bersama Forkopimca

Gentra News NTB – Sumbawa, Dalam rangka memperkuat sinergitas antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah, Danramil 1607-04/Alas, Kapten Inf Triono Budi Waskito, melalui Babinsa Desa Labuan Alas, Serda Andriano, melaksanakan apel pagi bersama Forkopimca (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) di halaman kantor Desa Labuan Alas, Selasa (26/11/2024).

Apel pagi tersebut dihadiri oleh Camat Alas, Kepala Desa Labuan Alas, Bhabinkamtibmas, serta perangkat desa lainnya. Dalam kegiatan ini, Babinsa Serda Andriano menyampaikan pesan penting mengenai pentingnya sinergitas antara seluruh pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tingkat desa. Selain itu, apel pagi ini juga menjadi sarana untuk mengevaluasi situasi terkini di wilayah Labuan Alas, serta mempererat hubungan antara masyarakat dan aparat pemerintahan.

“Apel pagi ini adalah bentuk dukungan dan koordinasi yang baik antara TNI, Polri, dan pemerintah desa, sehingga bisa bersama-sama menghadapi setiap tantangan yang ada di masyarakat,” ujar Serda Andriano dalam sambutannya.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan diakhiri dengan pengarahan mengenai kesiapsiagaan menghadapi bencana alam, yang merupakan salah satu prioritas di wilayah tersebut. Semua peserta apel diharapkan dapat bekerja sama dan saling mendukung dalam mewujudkan keamanan serta ketertiban yang kondusif di wilayah Labuan Alas.

(Pendim Sumbawa).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *