Dukung Posyandu Babinsa Dampingi Pelaksanaan Posyandu

Gianyar – Bertempat di Balai Banjar Sakih Desa Guwang Kecamatan Sukawati Kabupaten Gianyar, Babinsa Guwang Ramil 1616-05/Sukawati Serma Ida Bagus Oka Bisma mendampangi pelaksanaan Posyandu. Jumat (10/3/23).

Babinsa Guwang Koramil 1616-05/Sukawati Serma Ida Bagus Oka Bisma, menyampaikan kegiatan Posyandu yang dilaksanakan setiap satu bulan dengan tujuan untuk mengetahui tumbuh kembang Balita selama sebulan setelah dilaksanakan Posyandu untuk mencegah dini terjadinya stunting.

Sejumlah 78 orang anak Balita mengikuti Posyandu.

Babinsa menyampaikan kepada para ibu ibu agar tetap mengikuti Posyandu untuk mengetahui tumbuh kumbang si anak.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa sekaligus Pendamping Posyandu Desa Guwang, Ibu Ni Wayan Widiasih, Kelian Dinas Banjar Sakih, Bapak I Ketut Dirgayusa, Kader Posyandu Desa Guwang dan Babinsa Desa Guwang Koramil 1616-05/Sukawati, Serma Ida Bagus Oka Bisma.

Pendim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *