Gianyar – Bertempat di Pantai Maceti, Kecamatan Gianyar, Babinsa Desa Sumita Koramil 1616-01/Gianyar, Koptu I Made Juliarta dan Bhabinkamtibmas Desa Sumita berserta pecalang Desa Adat Sumita bersinergi dalam melaksanakan pengamanan lalu lintas upacara ide sesuwunam Ratu Gede Anom Desa Adat Sumitsa mesucian di segara pantai maceti. Jumat (17/3/23).
Babinsa Desa Sumita Koramil 1616-01/Gianyar, Koptu I Made Juliarta, pada kegiatan tersebut tetap mengimbau kepada masyarakat agar dalam pelaksanaan kegiatan tetap menjaga faktor keamanan dan ketertiban selama melaksanakan perjalanan menuju pantai maceti, kegiatan tersebut melibatkan +/- 300 orang warga masyarakat.
Babinsa menyampaikan kita tetap mematuhi protokol kesehatan walaupun pemerintah sudah mengendorkan PPKM, tetapi kita tetap waspada akan penyebaran virus covid 19.
Sumber Pendim

