Gentra.co.id BaliĀ – Arus mudik di Pelabuhan Gilimanuk Rabu 26/03/2025 mengalami peningkatan signifikan menjelang Hari Raya Nyepi dan Idulfitri. Babinsa Kodim Jembrana turun langsung untuk memantau situasi di lapangan guna memastikan keamanan dan kelancaran perjalanan para pemudik.
Pemantauan dilakukan sejak pagi di berbagai titik strategis sekitar pelabuhan. Antrean kendaraan tampak mengular hingga ke area perkampungan Kelurahan Gilimanuk serta jalur nasional yang menghubungkan Denpasar dengan Gilimanuk. Meski padat, situasi tetap terkendali.
Cuaca mendung menyelimuti kawasan pelabuhan. Para petugas terus berkoordinasi agar arus lalu lintas tetap teratur. Pemudik diimbau untuk bersabar serta mengikuti arahan petugas demi kenyamanan dan keamanan perjalanan.
Rossa