Dompu, NTB — Sebagai wujud nyata peran TNI dalam menjaga keamanan wilayah serta membangun komunikasi yang harmonis dengan masyarakat, Babinsa Desa Saneo, Serka Syaiful, anggota Koramil 1614-01/Dompu, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam bersama warga binaan di Dusun Pelita Satu, Desa Saneo, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu, pada Minggu, 20 Juli 2025.
Kegiatan patroli malam ini dilaksanakan sebagai bentuk tanggung jawab Babinsa dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaannya. Dalam pelaksanaannya, Serka Syaiful turut melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan warga setempat guna menyampaikan berbagai imbauan penting, khususnya terkait kondisi cuaca yang semakin tidak menentu.
Dalam himbauannya, Serka Syaiful menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kewaspadaan terhadap perubahan cuaca yang ekstrem, seperti hujan mendadak, angin kencang, hingga suhu udara malam hari yang semakin dingin.
“Saya mengimbau kepada seluruh warga agar lebih memperhatikan kondisi kesehatan, terutama saat beraktivitas di luar rumah pada malam hari. Gunakan pakaian hangat bila keluar malam, dan segera berobat ke fasilitas kesehatan jika mengalami gejala demam, batuk, atau flu,” ujar Babinsa.
Selain itu, Babinsa juga mengajak warga untuk tetap menjaga keamanan lingkungan dengan terus menghidupkan kegiatan ronda malam atau sistem keamanan lingkungan (siskamling). Hal ini dinilai sangat penting untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas serta membangun semangat kebersamaan dalam menjaga lingkungan.
“Kegiatan ronda malam seperti ini sangat bermanfaat untuk mencegah tindak kriminalitas dan menciptakan rasa aman. Saya mengajak seluruh warga agar tetap semangat dan kompak dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing,” tambahnya.
Kegiatan patroli malam yang dilaksanakan dengan pendekatan persuasif dan humanis tersebut disambut positif oleh warga. Suasana kebersamaan dan kekeluargaan tampak hangat dalam setiap dialog antara Babinsa dan warga binaan.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan sinergitas antara TNI dan masyarakat semakin kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah, serta meningkatkan kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kesehatan di tengah kondisi cuaca yang kurang bersahabat.
(Pendim1614/Dompu)