Ciptakan Lingkungan Aman, TNI dan Satpol-PP Gelar Patroli serta Himbauan Kewaspadaan

NTT – Sumba Timur. Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah, personel TNI dari Kodim 1601/Sumba Timur bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) melaksanakan patroli sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat di beberapa titik rawan di Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Senin (15/9/2025) Malam.

Kegiatan ini merupakan upaya bersama untuk menjaga keamanan serta meningkatkan kewaspadaan warga terhadap berbagai potensi gangguan kamtibmas. Selain patroli, para personel juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat tidak lengah dan selalu berpartisipasi dalam menjaga lingkungan sekitar.

Dandim 1601/Sumba Timur,Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E melalui Pasiter Kapten Inf Samsiadi menyampaikan bahwa sinergitas antara TNI, Satpol-PP, dan masyarakat merupakan kunci utama dalam menciptakan keamanan wilayah. “Kami berharap masyarakat selalu waspada, menjaga kebersamaan, dan segera melaporkan jika ada hal-hal yang mencurigakan di lingkungan,” ujarnya.

Dengan adanya patroli dan himbauan ini, diharapkan tercipta rasa aman, nyaman, dan terciptanya situasi kondusif di wilayah Kabupaten Sumba Timur.

(Pendim 1601 ST)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *