Serda Ridwan Ali Dekatkan TNI dengan Rakyat Melalui Komsos di Lingkungan Onewitu

Ende – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ridwan Ali, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Lingkungan Onewitu, Kelurahan Kotaratu, Kecamatan Ende Utara, pada Senin (22/9/2025).

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau secara langsung kondisi wilayah sekaligus mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, Serda Ridwan Ali terus aktif menjalin komunikasi yang baik dengan warga serta berbagai elemen masyarakat, termasuk pihak sekolah. Babinsa juga memberikan himbauan kepada pihak sekolah agar turut serta berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan segera melaporkan apabila terdapat kejadian menonjol di lingkungan sekitarnya.

“Sebagai ujung tombak TNI AD di wilayah, Babinsa wajib hadir di tengah masyarakat, menjalin kerja sama yang baik, dan menjadi mitra dalam menjaga kondusifitas wilayah,” ujar Serda Ridwan Ali.

Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat Kelurahan Kotaratu yang merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa dalam menjaga rasa aman di lingkungan mereka.

Sebagai aparat kewilayahan, Babinsa memiliki peran strategis dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat serta memperkuat kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

(Pendim 1602/Ende)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *