Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Lalu Tunjung, melaksanakan patroli malam di seputaran wilayah Kecamatan Jereweh, Minggu (12/10/2025) pukul 21.10 Wita.
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat.
Dalam pelaksanaannya, Serda Lalu Tunjung tidak hanya berkeliling memastikan situasi tetap aman, namun juga menyapa dan mengingatkan warga agar senantiasa menjaga ketertiban serta meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing.
Patroli malam ini mendapat sambutan positif dari warga, yang merasa lebih tenang dengan kehadiran Babinsa di tengah mereka.
Seluruh kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan penuh keakraban, mencerminkan sinergi yang kuat antara aparat TNI dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang kondusif di Kecamatan Jereweh.
(Pendim 1628/KSB).