Babinsa Moteng Ajak Warga Perkuat Keamanan Lingkungan Lewat Komsos

Sumbawa Barat, NTB — Anggota Koramil 1628-01/Taliwang bersama Bhabinkamtibmas terus memperkuat sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), dan Babinsa Desa Moteng, Serda Muhaimin, bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga di Desa Moteng, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat. Senin (17/11/2025).

Kegiatan Komsos tersebut berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kekeluargaan. Babinsa dan Bhabinkamtibmas memberikan imbauan kepada warga agar tetap menjaga stabilitas Kamtibmas, meningkatkan kewaspadaan lingkungan, serta memperkuat komunikasi antara masyarakat dan aparat kewilayahan.

Serda Muhaimin menegaskan bahwa kegiatan Komsos adalah bagian dari tugas rutin aparat teritorial untuk mengetahui kondisi sosial masyarakat sekaligus membangun kedekatan dengan warga binaan. “Kami mengajak seluruh warga agar selalu bekerja sama menjaga keamanan lingkungan. Kamtibmas tidak bisa dijaga sendiri, tetapi harus dilakukan bersama,” ujarnya.

Kegiatan ini juga menunjukkan soliditas TNI–Polri di tingkat desa dalam memberikan pelayanan terbaik dan memastikan situasi wilayah tetap kondusif. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

(Pendim 1628/KSB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *