‎Babinsa Sampe Pastikan Bantuan Pangan Tepat Sasaran di Wilayah

Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Sampe, Serda Asturiyanto dari Koramil 1607-09/Utan-Rhee kembali menunjukkan dedikasinya dalam mendukung program pemerintah melalui pendampingan penyaluran bantuan pangan kepada warga Desa Sampe, Kecamatan Rhee. Pada Sabtu (22/11/2025).

‎Bersama Pemerintah Desa Sampe, Babinsa memastikan proses distribusi berlangsung tertib, aman, dan tepat sasaran.

‎Penyaluran bantuan dari Badan Pangan Nasional ini berupa beras 20 kilogram dan minyak goreng 4 liter untuk alokasi bulan Oktober dan November, yang diberikan kepada 57 Kepala Keluarga penerima manfaat.

‎Kehadiran Babinsa tidak hanya sebatas mengawasi jalannya kegiatan, tetapi juga memberikan dukungan agar proses verifikasi data dan pembagian paket bantuan dilaksanakan secara transparan.

‎Warga penerima bantuan hadir membawa kelengkapan administrasi sesuai ketentuan, sementara Babinsa bersama perangkat desa mengatur alur pembagian sehingga berjalan tertib tanpa menimbulkan kerumunan.

‎Sikap proaktif Babinsa dalam mengatur, mengawasi, dan memberikan pemahaman kepada masyarakat mencerminkan peran TNI sebagai garda terdepan dalam membantu pemerintah mewujudkan ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan.

‎Dengan tersalurkannya seluruh bantuan pangan kepada yang berhak menerima, kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara TNI dan pemerintah desa dalam menghadirkan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

‎(Pendim 1607/Sumbawa).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *