Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende aktif terlibat dalam kegiatan Musrenbang Desa DU-RKP TA. 2026 yang dilaksanakan di Kantor Desa Manulondo, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.30 Wita hingga selesai dengan dihadiri sejumlah tokoh penting di wilayah tersebut.
Dalam kegiatan ini hadir Camat Ndona beserta staf, Babinkamtibmas, Ketua BPD Desa Manulondo, Kepala Puskesmas Kecamatan Ndona, Kepala Desa Manulondo beserta staf, serta Babinsa Serma Nasrudin Latif dan Kopda Emanuel L.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan sambutan Camat Ndona yang menekankan pentingnya efisiensi anggaran dalam setiap program pembangunan desa. Babinsa Ramil 1602-01/Ende memberikan sambutan mengenai peran Babinsa dalam mendukung pelaksanaan Musrenbang, memberikan masukan konstruktif untuk kelancaran setiap kegiatan yang telah disepakati. Kepala Desa Manulondo kemudian membuka kegiatan secara resmi.
Kegiatan ini bertujuan tidak hanya untuk menyusun program pembangunan desa, tetapi juga untuk memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat membantu memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) sekaligus menunjukkan kepedulian TNI terhadap masyarakat desa.
Kegiatan berjalan lancar, tertib, dan mendapat apresiasi positif dari masyarakat serta seluruh peserta Musrenbang.
(Pendim 1602/Ende)

