World Beach Games Bali Tahun 2023,Polda Bali telah sukses amankan berbagai konferensi baik bertaraf nasional maupun internasional. Salah satu event terbesar yang berhasil di amankan adalah event Presidensi G20.
Telah menjadi daya tarik dan juga gambaran dari pihak penyelenggara tingkat nasional maupun internasional untuk menyelenggarakan event atau acaranya
di Bali agar berjalan aman dan lancar.
Guna menunjukkan kesiapannya, Polda Bali menggelar Apel Kesiapan Pengamanan kegiatan Chef De Mission (CdM) Meeting 2nd ANOC World Beach Games. Bali Tahun 2023.
Apel di pimpin oleh Karo Ops Polda Bali Kombespol Nuryanto, S.I.K., M.SI selaku Karendalpam kegiatan Chef De Mission (CdM) Meeting
2nd ANOC World Beach Games Bali Tahun 2023, bertempat di Central Parkir Kawasan ITDC Nusa Dua, Jumat (28/4/2023).
Dalam operasi pengaman tersebut, Polda Bali melibatkan sebanyak 270 personel terdiri dari personil Polda Bali, Polresta Denpasar dan Polres Bandara.
Kombespol Nuryanto, S.I.K., M.SI selaku Karendalpam menjelaskan Kita akan melaksanakan pengamanan rangkaian kegiatan olahraga pantai terbesar di dunia dan akan di laksanakan finalnya di bulan pada Agustus 2023. Peserta akan di hadiri 130 negara dengan 14 cabang olahraga dengan mengambil lokasi kegiatan dan di bagi beberapa claster. Olahraga ini menititikberatkan di pantai, tambahnya.
Apel kesiapan pasukan ini merupakan pengecekan awal terhadap kesiapan personel, baik dari sarana dan prasarana yang akan di gunakan di lokasi PAM. ini juga merupakan wadah untuk menyamakan persepsi dari seluruh komponen pengamanan tentang SOP dan cara bertindak sesuai rencana operasi jelas Karendalpam.
Kombespol Nuryanto, S.I.K., M.SI juga menekankan kepada para personel pengamanan, agar lakukan koordinasi dengan instansi terkait pengamanan, Laksanakan streaning kelokasi kegiatan dan streliisasi, Selalu mengedepankan suasana yang humanis dan Jangan meninggalkan tugas sebelum itu di anggap selesai.
Kabid Humas