GENTRA NEWS BALI – Klungkung,- Program keluarga harapan yang selanjutnya di sebut PKH kembali bergulir di desa Tihingan. Penyaluran bantuan inipun di sambut gembira oleh warga.
Hal tersebut di sampaikan Babinsa desa Tihingan Koramil 1610-02/Banjarangkan Sertu I Putu Agustana saat melaksanakan pendampingan
penyaluran Sembako ( beras ) bersama Perbekel, Kasi Kesra dan KBD desa Tihingan, Senin ( 12/06/23 ).
Hari ini, “ucap Sertu Putu di laksanakan penyaluran bantuan Sembako ( beras ) yang merupakan program keluarga harapan ( PKH ).
Program keluarga harapan ( PKH )adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada keluarga miskin (KM)
yang di tetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH.
Kegiatan ini sebagai upaya pemerintah dalam rangka percepatan penanggulangan kemiskinan, “terangnya.
Adapun jumlah penerima PKH di desa Tihingan 60 keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdiri dari 4 dusun dengan bantuan Sembako
( beras ) yang masing-masing penerima mendapatkan 10 kg, “jelasnya.
Semoga dengan adanya bantuan yang sudah di berikan oleh pemerintah bisa sedikit meringankan kebutuhan
masyarakat, khususnya di desa Tihingan ini, “tutupnya.
Pendim 1610/Klungkung

