BULAN BUNGKARNO, BABINSA 1623-07/BEBANDEM IKUT ANDIL MENEBAR BIBIT RATUSAN IKAN NILA.

Gentra News Bali – Dalam rangka memeriahkan peringatan bulan Bung Karno yang ke V Tahun 2023, Babinsa 1623-07/Bebandem Desa

Jungutan Serma I Nengah Taman ikut serta dalam kegiatan menebar 100 ekor bibit ikan nila di parit Subak Ganggangan,

Dusun Mumbul dan parit sekehe anyar Dusun Abian Tiing Kelod, Desa Jungutan, Kec Bebandem, Kab.Karangasem pada Kamis (15/06/23)

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Bebandem yang di wakili Kasi Trantib (I Ketut Yadnya) bersama anggota,

Perbekel Jungutan (I Wayan Wastika), Babinsa dan Babinkantibmas Desa Jungutan, BPD Desa Jungutan, Perangkat Desa Jungutan,

Pengurus Lembaga Desa, Direktur dan karyawan Bumdes, Pengurus TPSP, Penyuluh Bahasa bali, Tokoh Masyarakat

Sejumlah seratus ekor benih ikan nila yang di tebar di parit Subak Ganggangan, Dusun Mumbul dan parit sekehe anyar Dusun Abian

Tiing Kelod, Desa Jungutan, Kec Bebandem, Penaburan benih ikan tersebut dalam rangka memperingati bulan Bung Karno

yang ke V Tahun 2023 serta sekaligus untuk menjaga kelestarian ekosistem dan populasi ikan nila di parit Desa Jungutan, Kec Bebandem.

Serma I Nengah Taman mengatakan, “pagi ini kita bersama – bersama menabur benih ikan nila di beberapa parit subak

Desa Jungutan, Kec.Bebandem dengan tujuan nantinya dapat bermanfaat, khususnya bagi warga sekitar” pungkasnya.

“Kita berharap bibit yang kita tebar pada hari ini dapat di jaga dengan baik dan jangan sampai ikannya belum besar sudah di pancing. Nanti, kalau sudah besar baru di panen agar mampu berdampak positif dalam mendukung perekonomian warga” tutupnya.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *