Gentra News Bali – Jembrana – Pada hari Kamis tanggal 15 Juni 2023 pukul 09.10 wita bertempat di Wantilan Asrama Puri Jayendra
Danesvara Polres Jembrana telah di laksanakan Launching Pemain Volley Polres Jembrana Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-77 oleh Kapolres Jembrana AKBP. I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Negara (Kompol I Ketut Suaka Purnawasa, S.H.), Kapolsek Kota Jembrana (IPTU I Putu Budi Santika, S.H),
Para PJU Polres Jembrana, Ketua Seksi Bola Volley, Pemain Volley Bhayangkara Jembrana dengan jumlah keseluruhan 35 orang.
Kapolres Jembrana dalam arahannya menyampaikan, ini menjadi suatu momen di manfaatkan untuk mempersiapkan tim dari
Jembrana dan saya berterima kasih kepada para atlet yang sudah bisa mewakili Polres Jembrana dan agar kedepannya ini bisa menjadi ajang buat para atlet untuk mengembangkan prestasi.
Lanjut kata Kapolres Dewa Juliana, Agar Panitia bersurat resmi kepada PBVSI Kab. jembrana karena atlet volley Jembrana
sudah bisa mewakili Polres Jembrana dalam menyambut hari Bhayangkara ke-77.
“Agar para atlet serta supporter di fasilitasi dalam pelaksanaan pertandingan agar hal tersebut di koordinasi dan persiapakan
dari sekarang,dan Semoga kedepannya bisa membawa nama baik Polres Jembrana dan menjadi Ikon dari Kab. Jembrana,” ungkapnya.
Red.Sw.