Gentra News NTT-KODIM 1605/BELU
Dalam menciptakan keamanan dan ketertiban disekitar wilayah binaan yang menjadi tanggung jawab bagi seorang Babinsa,
Serka Mario Da Cunha Babinsa Kelurahan Manumutin Koramil 1605-01/Kota Atambua melakukan pemantauan dan pengamanan
aktifitas di Bandar Udara A.A.Bere Tallo, Kelurahan Manumutin, Kecamatan Kota Atambua, Kabupaten Belu, Selasa (4/7/2023).
Dalam melaksanakan tugas rutin pengamanan dan pemantauan aktifitas sekitaran Bandar Udara A.A.Bere Tallo Atambua tersebut,
Babinsa selalu berkoordinasi dan di laksanakan bersama dengan petugas dari personil TNI -AU, petugas KP3U dari Kepolisian
serta pihak keamanan bandara (Avsec/Aviation Security).
Kegiatan pemantauan aktifitas di Bandar Udara A.A.Bere Tallo Atambua ini rutin di akukan Babinsa Serka Mario Da Cunha,
yang mana Bandara A.A Bere Tallo termasuk dalam wilayah teritorialnya, sekaligus juga melakukan pengamanan Bandar Udara yang merupakan obyek vital yang strategis di wilayah binaan.
Babinsa Serka Mario Lakukan Tugas Pemantauan dan Pengamanan Aktifitas Bandara
“Bandara ini termasuk objek vital yang harus di indungi dari gangguan keamanan. Karena masuk dalam wilayah obyek vital transportasi nasional maka kegiatan pemantauan dan pengamanan aktifitas di bandara ini rutin di laksanakan oleh babinsa” Ucap Serka Mario.
Lebih lanjut, Ia menyampaikan selain menjaga objek vital tugas Babinsa sebagai aparat teritorial selalu bersinergi bersama Bhabinkamtibmas dan Pos KP3U Polres Belu serta anggota Pos Auri membantu pihak keamanan bandara (Avsec/Aviation security) dalam menjaga dan mengutamakan keselamatan dan keamanan penerbangan.
“Bersama-sama dengan pihak keamanan bandara kita memberikan pelayanan, pengamanan dan kenyamanan yang tebaik di bandara bagi masyarakat yang mau melakukan penerbangan maupun yang tiba. Maka itu Babinsa selalu ada di tengah-tengah masyarakat membantu memberikan pemahaman kepada mereka” Jelasnya.
Menurut Babinsa Serka Mario, kegiatan pemantauan ini tidak hanya di lakukan di Bandara semata, namun di tempat-tempat lain di wilayah
binaan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, untuk meningkatkan kebersamaan TNI rakyat sehingga nantinya ke depan
akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah.
“Kebetulan Bandara merupakan objek vital sehingga saya rutin lakukan pemantauan dan pengamanan di bandara dan sekitarnya,
dengan tidak mengesampingkan tugas pembinaan teritorial di wilayah yang menjadi binaan saya sebagai Babinsa” Pungkas Mario.
Rossa

