Aktifitas Pengunjung Meningkat, Koramil Nusa Penida Tingkatkan Pengamanan Pelabuhan

Bali – Klungkung,- Demi keamanan, ketertiban dan kenyamanan para warga dan pengunjung baik yang masuk dan keluar di wilayah kecamatan Nusa Penida, penjagaan di pelabuhan terus dilakukan oleh Koramil 1610-04/Nusa Penida bersama instansi terkait.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wadanramil Nusa Penida Kapten Inf I Gede Putra Yadnya saat dikonfirmasi terkait pengaman yang dilakukan pihak Koramil.

Kegiatan pengamanan ini secara rutin kami lakukan setiap harinya dengan mengoptimalkan peran Babinsa. Tidak hanya di pelabuhan semata, namun melalui sambang wilayah pemantauan dan pengamanan situasi dan kondisi juga dilakukan.

Untuk area pelabuhan, memang penjagaan lebih di perketat. Hal tersebut bukan tanpa alasan, pelabuhan merupakan satu-satunya akses keluar masuk ke wilayah Nusa Penida,”terangnya.

Saat ini semakin dikenalnya wisata Nusa Penida, nyatanya semakin meningkatkan mobilitas serta aktifitas kunjungan wisatawan ke wilayah ini,”ujarnya.

Sebagai satuan kewilayahan yang ada di Nusa Penida, Koramil bersama Polsek dan instansi terkait tentu memiliki tanggung jawab yang lebih atas keamanan, ketertiban serta kondusifitas wilayah,”bebernya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *