Antisipasi Pohon Bambu Tumbang ke Jalan Raya, Babinsa Koramil 03/Tembuku Bersama Warga Binaan Laksanakan Gotong Royong

Gentra News Bali, Bangli – Untuk menjamin keamanan dan keselamatan khususnya pengguna jalan Babinsa Desa Jehem Koramil 03/Tembuku Kodim 1626/Bangli Serda Kadek Muliana melaksanakan pengamanan kegiatan gotong royong penebangan pohon bambu di pinggir jalan raya arah Bangli menuju Besakih tepatnya di Banjar Dinas Tingkad Batu, Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli. Minggu sore (18/8/24)

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bendesa Adat Banjar Dinas Tingkad Batu, Babinsa Desa Jehem, Bhabinkamtibmas Desa Jehem, Kelian Banjar Dinas Tingkad Batu, Pecalang Banjar Adat Tinggkad Batu dan juga Warga Banjar Adat Tingkad.

Saat di konfirmasi Babinsa Jehem Serda Kadek Muliana mengatakan penebangan pohon di pinggir jalan raya ini dilakukan untuk memberikan jaminan keamanan para pemakai jalan, mencegah bila sewaktu-waktu terjadi hujan maupun angin kencang yang dapat mengakibatkan pohon bambu tersebut tumbang maupun patah yang dapat membahayakan pemakai jalan yang melintas.

“Kegiatan pemotongan ini guna mencegah hal yang tidak diinginkan sehingga perlu dipotong atau dikurangi yang dianggap berbahaya, kami memberikan pengamanan dan membantu pengaturan lalu lintas agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.” ujarnya

Secara terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P. mengatakan dengan kehadiran babinsa disetiap kegiatan yang ada di wilayah binaannya maka akan terjalin kerjasama semakin kuat guna memantapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.” ungkap Dandim.
(Pendim 1626/Bangli)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *