Gentra News NTB – Sumbawa Barat, Berlangsung di Kantor Desa Kalimantong Kecamatan Brang Ene Kabupaten sumbawa barat, kegiatan Sosialisasi Pangan berbasisi Beragam, Bergizi, Simbang, dan Aman ( B2SA ) dihadiri Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Sertu Saeful. Kamis, (07/11/24).
Kegiatan di gelar oleh Dinas Pangan sumbawa barat, bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat akan betapa pentingnya mencega Gizi buruk, kurang cerdas, sering sakit, Stunting, Hingga Kematian, dan Obesitas, Diabetes, Jantung,serta Hipertensi.
Secara Terpisah Danramil 1628-01/Taliwang Lettu Inf Saefullah, menuturkan Bahwa Dalam upaya mendorong penerapan konsumsi pangan yang Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Koramil 1628-01/Taliwang siap mendukung Kegiatan Sosialisasi dan Promosi Konsumsi Pangan B2SA.
Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk program penurunan stunting di desa rawan gizi di masa janin dan usia dini. Serta dapat membekali peserta dengan pemahaman dan kemampuan melalui penyampaian teori dan praktek penerapan konsumsi pangan B2SA yang dipandu oleh narasumber dari Dinas Kesehatan (Dinkes),” tutup Danramil 1628-01/Taliwang Lettu Inf Saefullah.
( Pendim )