Babinsa Banjarangkan Hadiri Advokasi Program Ketahanan Keluarga Anti Narkoba

Gentra News Bali – Klungkung, Berlokasi di Gedung Sekretariat Majelis Desa Adat ( MDA ) Kabupaten Klungkung, Desa. Takmung, Kecamatan. Banjarangkan BNN kabupaten Klungkung menggelar kegiatan evaluasi dan monitoring dalam rangka pelaksanaan advokasi program ketahanan keluarga Anti Narkoba berbasis sumber daya pembangunan desa, Kamis ( 21/09/23 ).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta beserta Kepala Badan Kesbangpol dan beberapa pejabat maupun perwakilan instansi-instansi terkait, perangkat desa Banjarangkan serta Babinsa Serma Asih dan Bhabinkamtibmas.

Dalam sambutannya, Kepala BNN Kabupaten Klungkung I Komang Setiawan, menyampaikan bahwa desa BERSINAR ( Bersih Narkoba ) bukan hanya sekedar plakat dan bukan sekedar sebagai diangkat sebagai Desa bersinar namun tentu kami harapkan menjadi investasi untuk kdepannya djauhkan dari peredaran dan juga pengguna Narkoba di desa itu sendiri.

Pemerintah pusat dan jajaran menginginkan adanya penanganan Narkoba Ini harus betul-betul penanganannya secara maksimal agar tidak ada lagi kasus yang dapat menjerat masyarakat dan juga generasi muda, “ucapanya.

Sementara itu Wakil Bupati I Made Kasta menekankan agar tetap waspada terkait penyalahgunaan Narkoba, apalgi bagi desa Banjarangkan yang sudah djadikan desa BERSINAR agar betul-betul menjadi contoh bebas Narkoba, “ujarnya.

Dikonfirmasi usai kegiatan, Babinsa Banjarangkan Serma Asih menyampaikan, terpilihnya desa Banjarangkan sebagai desa BERSINAR tentu menjadi suatu kebanggaan.

Namun dibalik itu juga ada tanggung jawab dan komitmen besar yang harus menjadi perhatian semua pihak, sehingga desa BERSINAR bukan hanya sebutan semata, namun memang desa yang bebas Narkoba, “terangnya.

Selaku Babinsa tentu akan selalu siap untuk bekerjasama bersama seluruh pihak dalam memerangi penyalahgunaan Narkoba, “lanjutnya.

Oleh karena itu, mari rapatkan diri bersama-sama kita memerangi Narkoba, agar desa Banjarangkan memang pantas menjadi desa BERSINAR, karena sejatinya perang ini tidak bisa hanya diselesaikan oleh aparat saja, namun oleh kita semua, “pungkasnya.

Pendim 1610/Klungkung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *