Babinsa Batubulan Amankan Pembagian BLT (Bantuan Langsung Tunai) Tahun 2023

Gianyar gentra.co.id – Bertempat di balai chandra budaya, Desa Batubulan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Babinsa Batubulan Koramil 1616-05/Sukawati, Koptu I Kadek Sudarmayasa bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan memantau dan mengamankan pembagian BLT (Bantuan Langsung Tunai) pada bulan januari sampai bulan februari tahun 2023. Jumat (17/2/23).

Penerima bantuan BLT pada bulan januari sampai februari tahun 2023 tersebut berjumlah 32 orang, penyaluran BLT tersebut dilaksanakan oleh perbekel dan staf Desa Batubulan dengan rincian BLT- DD sebesar Rp.300.000 per bulan, yang dibayarkan selama bulan januari dan februari sebesar Rp.600.000 per orang.

Turut hadir dalam pelaksanaan penerimaan bantuan tersebut turut dihadiri perbekel Desa Batubulan Dewa Gede Sumertha, SH. MH., ketua BPD Desa Batubulan I Kadek Wira Candra, ST., ketua TP.PKK Desa Batubulan Ir. I Gusti Agung Sri Widyawati M.S.I., Ketua LPM Desa Batubulan Wayan Merta St., Babinsa Batubulan Koptu I Kadek Sudarmayasa, Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Aiptu I Wayan Semadiyasa, kelihan Banjar Dinas Se- Desa Batubulan serta penerima BLT Se- Desa Batubulan yang berjumlah 600 orang.

Sumber Pendim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *