Gentra News Bali – Klungkung, Babinsa Batumadeg Koptu I Komang Adnyana bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring serta pengamanan kunjungan Bupati Klungkung di desa Batumadeg, Minggu ( 24/09/23 ).
Ditemui di lokasi, Babinsa Koptu Komang Adnyana mengatakan kegiatan pengamanan yang digelarnya ini untuk memastikan kegiatan kunjungan berjalan aman, tertib dan lancar.
Menurutnya, kehadiran bapak Bupati ke desa Batumadeg ini salah satunya dalam rangka penyerahan aset dari pemerintah daerah ke pemerintah desa dinas Batumadeg yang rencana akan di gunakan untuk pembangunan kantor desa dinas baru.
Lebih lanjut, Koptu Komang menyampaikan bahwa ada beberapa pesan dan harapan bapak Bupati yang disampaikan meliputi kesiapan pagelaran Festival Nusa Penida yang akan berlangsung pada 5 s.d 7 Oktober 2023, masalah pariwisata kedepan akan terus diatur semakin tertib dan maju, “jelasnya.
Disamping itu, bapak Bupati juga berpesan sebagai masyarakat, khususnya di Nusa Penida harus ikut menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sebagai salah satu pendukung penting pariwisata di Nusa Penida ini, “imbuh Babinsa jajaran Koramil Nusa Penida ini.
pendim 1610/Klungkung