Babinsa Dawan Kaler Atensi Pelantikan Kadus Kayehan

Gentra News Bali-Klungkung,- Babinsa Dawan Kaler Kopka Made Wirta bersama Bhabinkamtibmas menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah perangkat desa ( Kadus Kayehan ) di ruang rapat kantor desa Dawan Kaler, Selasa ( 07/05/24 ).

Pada acara pelantikan ini dihadiri Kades beserta Sekdes dan staf desa Dawan Kaler, Ketua rohaniawan, Ketua BPD dan anggota PKK desa Dawan Kaler.

Adapun rangkaian kegiatan diwarnai dengan sambutan Kepala desa Dawan Kaler, pembacaan surat keputusan, pengambilan sumpah, penandatangan dan pembacaan fakta integritas.

Babinsa Dawan Kaler Kopka Made Wirta menerangkan, kehadirannya merupakan wujud sinergitas, dukungan serta tanggung jawab dirinya selaku Babinsa di wilayah binaan.

Adapun pejabat baru Kadus Kayehan adalah I Gede Satria yang menggantikan pejabat lama Wayan Warte yang telah memasuki purna tugas, “terangnya.

Dirinya berharap, pergantian ini akan semakin memberikan semangat dan warna baru yang semakin positif bagi kemajuan wilayah, “ungkapnya.

Selaku Babinsa, dirinya mengucapkan selamat kepada pejabat baru, semoga dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya serta selalu menjaga sinergitas yang telah terbina dengan baik selama ini, “ujarnya.

Sementara itu, Pj Danramil 1610-03/Dawan Lettu Inf Ketut Joni saat dihubungi terpisah menambahkan bahwa Kadus merupakan jabatan kepemimpinan ditingkat desa yang bertanggung jawab atas pengelolaan dan pembangunan di wilayah dusun, dimana Kadus berada dibawah Kepala Desa.

Oleh karena itu, Kadus memiliki tugas dan tanggung jawab besar terhadap tata kelola maupun pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di tingkat dusun, “ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *