Gentra News Bali-Klungkung,- Program Keluarga Harapan ( PKH ) dan Sembako di wilayah desa Dawan Kaler digelar di kantor desa Dawan Kaler, Senin ( 26/02/24 ).
Disamping dihadiri oleh perangkat desa dan pendamping dari kantor Pos , kegiatan tersebut juga mendapat pengawalan dari Babinsa Dawan Kaler Koptu I Made Wirta bersama Bhabinkamtibmas.
Hari ini ada ratusan warga yang telah terdata menerima pencairan salah satu program pemerintah yaitu PKH yang disalurkan oleh kantor Pos, “ucap Koptu Made Wirta.
Ada sejumlah 145 orang warga dari empat dusun/banjar di wilayah desa Dawan Kaler yang menerima PKH ini yaitu Kayehan sejumlah 58 orang, Metulis 27 orang, Pasekan 46 orang dan Sengguan sejumlah 14 orang, “ungkapnya.
Dalam rangka menjaga keamanan, ketertiban dan kelancaran proses penyaluran PKH ini, maka selaku Babinsa dirinya memiliki kewajiban untuk hadir mendampingi, “ujarnya.
Bantuan PKH ini menurut Koptu Wirta merupakan salah satu upaya pemerintah untuk membantu warga kurang mampu. Oleh karena itu kepada warga penerima manfaat agar dalam penggunaan bantuan ini memang diprioritaskan pada pemenuhan kebutuhan dasar, “imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

