Babinsa Desa Depeha melaksanakan Gotong Royong Membuat Jalan Desa di Desa Binaannya

Gentra News Bali -Kubutambahan, Desa Depeha merupakan salah satu Desa dari 13 Desa yang berada di Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng. Desa Depeha terbagi menjadi 6 Dusun dan memiliki luas ± 8,95 Ha dengan jumlah penduduk ± 6.417 Jiwa di tahun 2024. Selasa (12/11/2024)

Desa Depeha terletak sangat strategis, karena posisi letak Desa Depeha berada di tengah tengah antara sebelah Utara Desa Bukti, sebelah Timur Desa Tunjung, sebelah Barat Desa Tamblang dan Bulian, dan sebelah Selatan terdapat Desa Tajun.

Dengan posisi yang sangat strategis Desa Depeha sebagai jalur akses jalan penghubung antara desa desa di Kecamatan Kubutambahan, sehingga Kepala Desa Depeha Bapak I Gede Srinyarnya bersama Babinsa Desa Depeha Serda Joniansyah serta Bhabinkamtibmas Aiptu Gusti Bagus Agung Bio Mantara berkolaborasi bersama masyarakat Desa Depeha membangun dan membina warga Desa Depeha.

Adapun tujuan Babinsa Depeha mengikuti dan melaksanakan gotong royong yakni untuk mempererat jalinan tali silahturahmi dan rasa kekeluargaan antara Babinsa sebagai pelopor pembina desa dengan warga binaan di wilayah sekaligus Babinsa Depeha hadir untuk memberi motifasi serta dukungan kepada warga dengan kegiatan gotong royong, agar selalu kompak dan bersatu menjaga serta membangun Desa Depeha agar lebih bagus dan maju sehingga akses akses jalan yang rusak di dalam dusun dusun menjadi bagus, sehingga warga yang melintasi jalan merasa nyaman dan tidak takut akan licinnya tanah karena musim hujan telah tiba saat ini.

“Ucapan terima kasih banyak warga Desa Depeha, akan didikasih serta subangsi tenaga serta ide ide pikiran cemerlang dari Babinsa Desa Depeha, sehingga warga Desa Depeha merasa nyaman dan tentram. Sehingga warga desa peduli menjaga serta pembangunan akses akses jalan di Desa Depeha menjadi bagus. Saya pribadi mengucapkan terima kasih dan bersyukur serta mengapresiasi kedekatan Babinsa dan Bhabinkamtibmas di tengah warga Desa Depeha yang telah mampu mengajak dan memberi pandangan positif kewarga Desa Depeha, sehingga warga Desa Depeha semangat dalam mengikuti karya bhakti serta gotong royong dalam membangun Desa Depeha yang tercinta ini.” ujar Kepala Desa Depeha Bapak I Gede Srinyarnya.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *