Gianyar Gentra.co.id – Babinsa Desa Pejeng Kelod Koramil 1616-03/Tampaksiring, Serka I Ketut Yasa sambangi kediaman bapak Ngakan Putu Widya, di Banjar Adat Pacung Desa Pejeng Kelod Kecamatan Tampaksiring. Sabtu (4/3/23).
Kegiatan Babinsa Desa Pejeng Kelod Koramil 1616-03/Tampaksiring, Serka I Ketut Yasa menyambagi kediaman bapak Ngakan Putu Widya, untuk bersilaturahmi dan anjangsana demi menjaga keakrabpan Babinsa dengan warga binaannya.
Serka I Ketut Yasa, menyampaikan dirinya berkunjung ke bapak Ngakan Putu Widya yang merupakan ketua PPS di Banjar Adat Pacung Desa Pejeng Kelod.
Babinsa juga menyampaikan kegiatan ini, sudah merupakan tugas pokok seorang Babinsa yang mana kesehariannya berada di tengah-tengan warga binaannya.
Selain itu juga dirinya bersilaturahmi dan anjangsana untuk mengetahui situasi wilayahnya agar tercipta suasana kondusif.
bapak Ngakan Putu Widya, mengucapkan banyak-banyak trimakasih atas kunjungan bapak Babinsa ke kediaman kami.
Ini merupakan suatu kebanggaan bagi saya karena dengan hadirnya Babinsa di wilayah kami ini sinergitas TNI dan masyarakat tetap terjaga dengan baik, penyampaian dari Babinsa kepada kami agar apabila ada hal hal yang mencurigakan atau yang merasa janggal agar segera dilaporkan kepada pihak yang terkait sehingga dapat diambil langkah langkah secepatnya. Ungkapnya.
sumber Pendim