Babinsa Kodim 1621/TTS Menghadiri Kegiatan PMT Bagi Anak-anak yang Masuk Kategori Stunting di Posyandu Kesetnana

Gentra News NTT – Babinsa Korami 03/Mollo Utara, Kodim 1621/TTS, Sertu Selfodeber aoetpah, melaksanakan kegiatan pembagian PMT (Pembagian Makanan Tambahan) bantuan dari ibu KASAD dan ibu Pangdam IX Udayana bagi anak-anak yang masuk dalam kategori Stunting bertempat di rumah ibu tode ketua kader posyandu Kesetnana RT/RW 02/01, Desa Kesetnana, kec.mollo Utara kab TTS. Kamis (29-02-2024)

Di sela-sela kegiatan Sertu Selfodeber mengatakan salah satu cara untuk mengurangi anak Stunting yaitu dengan cara Pemberian makanan tambahan (PMT) kepada anak-anak yang membutuhkan asupan makanan yang bergizi

Sertu Selfodeber menambahkan, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) ini merupakan bantuan dari ibu KASAD dan ibu Pangdam IX Udayana program ini sangatlah penting untuk pemulihan gizi bagi anak-anak yang kekurangan gizi.

“Kita berharap semoga dengan adanya PMT ini dapat membantu memulihkan anak yang termasuk kategori stunting, kemudian kembali tumbuh sehat dalam masa pertumbuhannya,” tuturnya.


Pendim 1621 TTS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *