Babinsa Koramil 02/Walakaka, Bantu Warga Binaan Siapkan Lahan Sawah

Gentra News NTT – SUMBA BARAT, Babinsa Koramil 02/Walakaka jajaran Kodim 1613/Sumba Barat Sertu Markus Zanu membantu warga binaannya menyiapkan lahan untuk persiapan ditanami padi di Desa Kabukarudi Kecamatan Lamboya Kabupaten Sumba Barat, Kamis (04/7/2024).

Sebagian warga yang berprofesi sebagai petani sudah mulai membersihkan lahan untuk persiapan penanaman padi.

“Babinsa Sertu Markus Zanu mengatakan bahwa penyiapan lahan banyak yang harus dikerjakan secara berurutan, mulai dari pembersihan lahan, membajak tanah merapikan pematang agar air bisa tetap tergenang,” kata Babinsa.

“Kehadiran kami di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan semangat dan motivasi, sehingga masyarakat tetap semangat dalam menyiapkan lahannya,” Ucap Babinsa.

Kegiatan seperti ini juga merupakan sarana silaturahmi dan komunikasi sosial Babinsa agar selalu dekat dengan masyarakat.


(Pendim 1613/SB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *