BALI – Bertempat di Kantor Desa Celukanbawang Desa Celukanbawang Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng, Babinsa Desa Celukanbawang
Serma Nyoman Sarka melaksanakan Pemantauan dan Pendampingan Penyaluran Beras Program Bantuan Dinas Sosial Pusat BPNT
(Bantuan Pangan Non Tunai) kepada 475 KK warga masyarakat Desa Celukanbawang (Jumat 26/5/2023)
Kegiatan Penyaluran Bantuan dari Dinas Sosial Pusat dalam Program BPNT yang di salurkan berupa beras, di salurkan oleh Pemerintah
Desa Celukanbawang (Para Kadus, Staf dan Kaur Desa Celukanbawang) agar dapat mengurangi/meringankan beban masyarakat
dalam memenuhi kebutuhan pangan sebagai salah satu bahan kebutuhan pokok yang harus selalu terpenuhi setiap hari
Penyaluran bantuan BPNT yang di wujudkan dalam bentuk beras oleh Pemerintah Pusat ini di salurkan setiap bulan kepada warga masyarakat yang berhak menerima. Masyarakat sangat berterima kasih karena bantuan ini sangat di rasakan manfaatnya oleh masyarakat Desa Celukanbawang yang berhak menerima
Kegiatan Penyaluran BPNT ini untuk masyarakat yang berhak menerima datang silih berganti ke Kantor Desa Celukanbawang sesuai waktu yang di sediakan berjalan dengan tertib dan aman
ROSSA

