Babinsa Koramil Halilulik Beri Pembekalan dan Pelatihan Bagi Linmas Jelang Pemilu

Gentra News NTT – KODIM 1605/BELU
Dalam rangka meningkatkan kemampuan Linmas dalam menghadapi Pilpres dan Pileg yang akan berlangsung pada tanggal 14 februari 2024 mendatang, Babinsa Koramil 1605-06/Halilulik memberikan pembekalan dan pelatihan Linmas, Jumat (9/2/2024).

Pembekalan dan pelatihan Linmas tersebut dilakukan Babinsa Desa Tasain Serda Peter Yandri yang berlangsung di Lapangan Kantor Desa Tasain, Kecamatan Raimanuk, Kabuapten Belu.

Hal serupa juga dilakukan Babinsa
Desa Raimanus Koptu Benediktus Fahik melaksanakan kegiatan, pembekalan dan pelatihan Linmas di Lapangan Kantor Desa Raimanus, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu.

Materi pembekalan dan pelatihan yang diberikan berupa pelatihan dasar baris berbaris (PBB) serta beberapa hal yang berkaitan dengan tugas pokok Linmas dalam hal membantu tugas pengamanan terkait pelaksanaan pemilu.

Babinsa Desa Tasain Serda Peter Yandri mengatakan kegiatan pembinaan dan pelatihan yang diberikan ini untuk menunjang keamanan dan ketertiban pada pelaksanaan pemilu mendatang, sehingga masing-masing dapat bertanggungjawab dalam memelihara keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Salah satu materi yang kita berikan dalam kegiatan ini adalah PBB, hal ini bertujuan untuk membentuk sikap dan jiwa kedisiplinan anggota Linmas, yang juga memiliki tugas untuk menjaga keamanan pada pemilu nanti” ucap Serda Yandri.

Hal senada juga disampaikan Babinsa Koptu Benediktus Fahik, Linmas juga memiliki peran yang sangat penting dalam melaksanakan penanganan keamanan terkait dengan cipta kondisi yang aman pada saat Pemilu berlangsung.

“Oleh karena itu para anggota Linmas perlu dibekali dengan materi PBB dengan harapan dapat meningkatan keterampilan Linmas, sehingga dapat berperan lebih efektif dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses pemilu berlangsung” pungkasnya.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *