Gentra News NTT-Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur Serka Andreas Tapenu menghadiri Musyawarah Desa 2023 bertempat di balai pertemuan Desa Kangeli, Kecamatan Letis ,Kabupaten SumbaTimur, Rabu (28/06/2023).
Tampak hadir dalam kegiatan ini, Kepala Desa Kangeli, Aparat Desa, Babinsa Koramil 01/Lewa, Aparat Kecamatan, Pendamping Desa, Tokoh Agama, Tokoh Adat,serta Tokoh Masyarakat.
Babinsa Serka Andreas mengatakan,sebagai garda terdepan dituntut selalu aktif tanggap dengan segala permasalahan dan kegiatan yang ada di wilayah Desa Kangeli, Terangnya.
Dengan terselenggaranya rapat musyawarah Desa 2023 (Musdes) tersebut diharapkan program pembangunan dapat berjalan dengan baik, tepat sasaran sehingga dapat dirasakan warga masyarakat, serta mencegah penyelewengan anggaran dana Desa.
Dalam kesempatan tersebut Babinsa Serka Andreas menyampaikan, saya berharap kepada kita semua unsur pemerintah Desa agar kita selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan baik seperti halnya Rapat Musyawarah Desa 2023 ( musdes) ini segala permasalahan dan kegiatan yang ada dapat Kita tuntaskan bersama, tuturnya.
Rossa
