Babinsa Masbagik Timur Dukung Petani Tomat, Dorong Peningkatan Produksi untuk Penuhi Kebutuhan Masyarakat

Gentra News NTB – Lombok Timur – Babinsa Desa Masbagik Timur, Koramil 1615-05/Masbagik, Serda Heri Subagio, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama para petani tomat di Dusun Dasan Pungkang, Desa Masbagik Timur, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur. Minggu (03/11/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan dan motivasi kepada para petani dalam meningkatkan hasil produksi tomat sebagai salah satu komoditas utama masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Heri Subagio menyampaikan pentingnya peningkatan produksi tomat mengingat tingginya permintaan dari masyarakat. Ia menghimbau para petani untuk selalu melakukan pemantauan terhadap pertumbuhan tanaman tomat serta memberikan perawatan optimal agar tanaman dapat tumbuh sehat dan menghasilkan buah berkualitas. Dengan pemantauan yang rutin, diharapkan produksi tomat dapat memenuhi kebutuhan pasar lokal.

Lebih lanjut, Babinsa Serda Heri menegaskan bahwa pendampingan yang dilakukan TNI AD melalui Babinsa merupakan bagian dari upaya untuk mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani diharapkan dapat menjadi dorongan agar para petani terus bersemangat dalam mengembangkan usaha pertanian mereka, khususnya dalam komoditas tomat.

Kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa Masbagik Timur ini berjalan dengan aman dan lancar. Melalui pendampingan dan motivasi seperti ini, diharapkan produktivitas pertanian di Desa Masbagik Timur dapat terus meningkat demi kesejahteraan masyarakat. Demikian dilaporkan.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *