Gentra News Bali – Klungkung, Motivasi dan dukungan Babinsa dalam mendukung program di desa binaan terus dilakukan oleh jajaran Babinsa Kodim Klungkung.
Kali ini dukungan itupun terlihat saat Babinsa Tohpati Kopda Komang Puspantara ikut hadir dan berpartisipasi dalam sosialisasi dan edukasi penyuluhan KB serta reproduksi pada usia produktif, Selasa ( 19/03/24 ).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Puskesmas Banjarangkan tersebut dilaksanakan di ruang rapat kantor desa yang dihadiri oleh ibu-ibu kader kesehatan dan PKK desa Tohpati.
Kegiatan ini, menurut Kopda Komang merupakan upaya dan langkah dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang KB dan reproduksi.
Sebagaimana kita ketahui bersama KB merupakan salah satu program nasional pemerintah yang dirancang untuk menyeimbangkan antara kebutuhan dan jumlah penduduk guna terwujudnya Norma Keluarga Kecil Bahagia dan Sejahtera (NKKBS), “ujarnya.
Sementara itu, terkait kesehatan reproduksi tentu kegiatan ini sebagai wahana memberikan pengetahuan dan informasi terkait kesehatan serta proses reproduksi, sehingga diharapkan generasi muda memiliki sikap dan tingkah laku yang bertanggung jawab mengenai proses reproduksi yang berorientasi pada pertumbuhan seimbang, “imbuhnya.
( Pendim 1610/Klungkung ).

