Gentra News Bali-Klungkung,- Dalam rangka meningkatkan sinergitas di wilayah binaannya, Babinsa Bakas Sertu Wayan Rata melaksanakan kegiatan Komsos dengan kader Posyandu desa Bakas, Rabu ( 17/01/24 ).
Saat ditemui, Sertu Wayan Rata menerangkan bahwa tugas seorang Babinsa adalah melaksanakan pembinaan teritorial di wilayah.
Untuk mengoptimalkan tugas tersebut, berbagai upaya erus dilakukan pihaknya, salah satunya dengan bersilahturahmi dan Komsos dengan seluruh pihak di wilayah, “ungkapnya.
Seperti yang dilakukan kali ini, bersama Bhabinkamtibmas pihaknya melaksanakan Komsos dengan kader Posyandu desa Bakas , “ujarnya.
Dalam Komsosnya kali ini, dirinya berkomunikasi dan berkoordinasi tentang peningkatan mutu pelayanan kesehatan di wilayah serta pembahasan tentang uapay menekan kasus stunting, “terangnya.
Melalui Komsos ini, pihaknya berharap akan semakin meningkatkan sinergitas dan kerjasama Babinsa dan tenaga kesehatan di wilayah demi peningkatan taraf kesehatan masyarak, “imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).