Bhabinkamtibmas Negari Hadiri Rakor Event Wisata Kuliner

Gentra News Bali – Sudah menjadi kewajiban bagi petugas Bhabinkamtibmas untuk selau hadir di desa binaan, baik untuk menjaga situasi Kamtibmas maupun menjalin kemitraan dengan masyarakat guna menyerap informasi dari masyarakat terkait situasi kamtibmas di desa binaanya.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Negari, Polsek Banjarangkan Aiptu I Wayan Sudarma menghadiri rapat kordinasi dalam rangka persiapan event wisata kuliner untuk desa Negari yang dilaksanakan di ruang rapat kantor Desa Negari, Banjarangkan, Klungkung (29/10/2024).

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh perbekel desa Negari I Gusti Ngurah Bagus Mahendra, S.E., Ketua BPD Negari, Seketaris Desa Negari, Ketua Pokdarwis Desa Negari, KBD Se Desa Negari, serta perangkat Desa Negari.

Bhabin hadir hadir bersinergi dengan Babinsa, selain mengikuti kegiatan rakor juga dialogis dengan masyarakat sambil menyerap informasi perkembangan situasi Kamtibmas serta memberikan imbauan kamtibmas dan mengajak masyarakat bersama-sama untuk aktif berperan serta dalam menjaga situasi Kamtibmas pasca tahap pungut dalam Pilkada serentak tahun 2024.

Disamping mengikuti rakor Bhabinkamtibmas juga melaksanakan pengamanan kegiatan resepsi pernikahan di Dusun Tegal Besar bersinergi dengan Babinsa dan pecalang, agar kegiatan bisa berjalan dengan aman dan lancar.

Ditemui secara terpisah Kapolsek Banjarangkan AKP I Made Sutika mengatakan bahwa apa yang dilakukan Bhabinkamtibmas di desa binaan bertujuan untuk menjalin kemitraan dengan masyarakat dan juga dalam rangka cooling sistem setelah tahap pungut dalam pemilukada.

“Dengan kemitraan dengan masyarakat segala informasi terkait gangguan Kamtibmas bisa segera terserap, sehingga bisa diambil langkah penanganan dengan cepat”jelasnya.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *