Bintek LINMAS Di FPRB (Forum Pengurangan Resiko Bencana), Pentingnya Orientasi Lapangan

Gentra News Bali – BADUNG, Dalam rangka FPRB ( Forum Pengurangan Resiko Bencana ) Tahun 2023 di Kelurahan Legian Babinsa

Pelda Ketut Naria bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dalam pendampingan kegiatan Bintek terhadap LINMAS, bertempat

di Aula Kantor Lurah Kelurahan Tanjung Benoa Jln. Pratama Kuta Selatan Kabupaten Badung, Rabu (26/07/23).

Dalam hal membangun masyarakat Tangguh Bencana, penting adanya Orientasi Lapangan Bintek LINMAS.

Tampak hadir dalam forum tersebut Lurah Legian, Lurah Tanjung Benoa, Ketua FPRB (Forum Penanggulangan Resiko Bencana),

Seklur Legian, Kasi pemerintahan, Seklur Tanjung Benoa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, LPM Kelurahan serta para anggota dari LINMAS 21 orang.

Di akhir-akhir ini sering terjadinya bencana Alam seperti Tanah longsor, banjir dan cuaca yang tak menentu, hal tersebut

besar dampaknya terhadap lingkungan yang mengakibatkan kerugian dan beban pesikis di masyarakat.

“Terkait hal orientasi Lapangan Bintek LINMAS, Babinsa dalam tanggapannya bahwa kegiatan ini memberikan peran penting LINMAS terhadap lingkungan dan masyarakat dalam mendukung upaya pemerintah sehingga memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar dalam penanggulangan bencana Alam”, ucap Pelda Ketut Naria.

Kami para Babinsa dan Bhabinkamtibmas akan selalu berkoordinasi dengan pihak terkait baik di tempat kerja maupun di lapangan sehingga menciptakan lingkungan yang tanggap akan hal tentang bencana. tambahnya

Arjuna/PB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *