Gentra.co.id Bali – Klungkung – Bupati Klungkung, I Made Satria, menerima kunjungan anggota DPD RI, IB Rai Dharmawijaya Mantra, di ruang rapat Kantor Bupati Klungkung, Selasa (4/3). Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta membahas berbagai program pemerintah pusat yang sedang berjalan di Kabupaten Klungkung.
Dalam pertemuan tersebut, IB Rai Mantra melaporkan hasil kunjungan lapangannya di Kecamatan Nusa Penida, khususnya di sektor pendidikan. Ia menyoroti penerapan program nasional Makanan Bergizi Gratis yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan anak-anak sekolah. “Kami hadir menemui Bupati Klungkung untuk membicarakan berbagai kegiatan sosial. Minggu depan, akan ada rapat kerja dengan Kementerian Sosial, dan kami ingin memastikan program ini berjalan dengan baik di Klungkung,” ujar Rai Mantra yang juga mantan Wali Kota Denpasar.
Bupati Klungkung, I Made Satria, menyambut baik diskusi ini dan menyampaikan komitmennya untuk mendukung program-program pusat yang bermanfaat bagi masyarakat Klungkung. Ia menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan pusat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di wilayah kepulauan seperti Nusa Penida.
Diskusi ini di harapkan dapat menghasilkan langkah konkret dalam mempercepat implementasi program sosial dan pendidikan di Klungkung, sehingga manfaatnya dapat di rasakan langsung oleh masyarakat setempat.
Rossa