Gentra News Bali – Bangli, Untuk menciptakan rasa aman serta nyaman, Babinsa Sertu Wayan Suriadnyana melaksanakan kegiatan pengamanan Piodalan mecaru di pure subak Abian Tlemba desa Batur tengah, Kecamatan Kintamani, Kab. Bangli, Sabtu (20/01/2024).
Bersama-sama dengan Babinkamtibmas Batur Tengah Aipda Sang Ketut Ari Paramitha, melaksanakan pengamaman agar pelaksanaan kegiatan rangkaian piodalan ini dapat berjalan lancar.
Dalam penyampaian Babinsa Batur Tengah Sertu Wayan Suriadnyana “mengatakan, kegiatan pengamanan ini merupakan wujud dari pengabdian kepada masyarakat dan mempererat tali silaturahmi dengan warga binaan. Sehingga pada waktu pelaksanaan piodalan ini dapat berjalan lebih hikmat.
Menurut Dandim 1626/Bangli Letkol Kav.I Ketut Artha Negara S.H., M.I.P. ditempat terpisah pelaksanaan pengamanan piodalan di Desa Batur Tengah untuk memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat yang sedang melaksanakan Persembahyangan.
Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayahnya merupakan bagian dari tugas pokok sebagai pembina Desa yang senantiasa melaksanakan pengamanan wilayah binaan dan melaksanakan komunikasi sosial agar tercapai tujuan dari pembinaan teritorial Kodim 1626/Bangli,”tutup Dandim.
Rossa

