Dandim Klungkung Sholat Jumat Bersama Masyarakat

Gentra News Bali-Klungkung,- Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) didampingi Danramil 1610-01/Klungkung melaksanakan kegiatan sholat jumat bersama masyarakat Jumat ( 28/06/24 ).

Kegiatan yang dilaksanakan di masjid Alhikmah, kampung Lebah, kelurahan Semarapura Kangin, sholat Jumat yang dihadiri kurang 300 orang dengan imam pada bapak Abdul Mukis.

Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) menyampaikan, kegiatan sholat Jumat ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan dirinya bersama masyarakat.
Disamping bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketakwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, sholat bersama masyarakat ini juga sebagai upaya pihaknya untuk memupuk dan meningkatkan silahturahmi dan komunikasi dengan tokoh agama maupun masyarakat, “terangnya.

Melalui kegiatan seperti ini kita bangun sinergitas, silahturahmi dan hubungan harmonis dengan seluruh pihak di wilayah teritorial Kodim 1610/Klungkung, “lanjutnya.

Dalam setiap pelaksanaan sholat jumat, pihaknya juga selalu menerjunkan para Babinsa jajaran untuk hadir dan membantu keamanan, ketertiban dan kelancaran sholat jumat ini, “pungkas Almamater Sepa PK Tahun 2002 ini. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *